Aplikasi Bahan Organik untuk Perbaikan Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Sawi (Brassica juncea L)

  • Yani Kamsurya Universitas Darussalam Ambon
  • Samin Botanri Universitas Darussalam Ambon
Keywords: bahan organik, pertumbuhan, produksi, sawi

Abstract

Salah satu upaya perbaikan pertumbuhan dan produksi tanaman sawi adalah melalui aplikasi bahan organik pupuk kandang ayam.  Penelitian ini bertujuan untuk : 1). mengetahui pengaruh perlakuan pupuk organik kotoran ayam terhadap perbaikan pertumbuan dan produksi tanaman sawi, dan 2). mengetahui taraf dosis optimal bagi peningkatan pertumbuan dan produksi tanaman sawi selama satu periode panen. Penelitian dilakukan di Desa Batu Merah Kec. Sirimau Kota Ambon, berlangsung antara bulan Agustus-Oktober 2014. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok factor tunggal dengan 3 ulangan. Taraf percobaan  terdiri dari 4 taraf, yaitu : D0 (kontrol), D1 (250 gr/tan), D2 (500 gr/tan), dan D3 (750 gr/tan). Variabel yang diamati, yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, luas daun, dan biomas segar. Data dianalisis menggunakan uji F, Tukey, dan analisis regresi, menggunakan software Minitab ver. 16.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi bahan organic pupuk kandang ayam memberikan pengaruh signifikan terhadap perbaikan pertumbuhan dan produksi tanaman sawi. Secara umum hasil uji Tukey menunjukkan bahwa perlakuan 500 gr / tanaman berbeda signifikan dengan taraf perlakuan yang lebih rendah tetapi tidak berbeda secara signifikan dengan taraf yang lebih tinggi (750 gr/tan). Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa penggunaan taraf dosis yng dipakai masih bersifat linier, artinya selama satu musim tanam belum ditemukan adanya taraf dosis yang optimal untuk peningkatan pertumbuhan dan produksi tanaman sawi.

Published
2015-12-31
Section
Articles